Redesign Penyemprot Desinfektan dengan Metode Design For Assembly
DOI:
https://doi.org/10.33005/juminten.v2i2.236Keywords:
Alat Penyemprot Desinfektan, Sensor gerak dan suhu, Design for assemblyAbstract
Desain produk merupakan fase awal dari proses produksi. Besarnya biaya produksi suatu produk sangat bergantung pada desain dari produk tersebut. Banyaknya komponen suatu produk serta perakitan komponen tersebut mempengaruhi besarnya komponen biaya dan durasi proses pe-rakitan. Suatu produk terdiri dari beberapa komponen penyusun.Pada masa pandemic Covid 19 saat ini, alat penyemprot desinfektan banyak kita temui di hampir semua perusahaan. Pada penelitian ini, akan dilakukan pengembangan alat penyemprot desinfektan yang dilengkapi dengan sensor gerak menggunakan metode Design for assembly. Kesimpulan yang didapatkan dari penelitian ini adalah biaya pembuatan alat ini yang lebih terjangkau dari pada produk sebelumnya dengan selisih harga Rp. 627.000,00. Selain hal tersebut, produk yang dihasilkan dari penelitian ini juga memiliki keunggulan lain diantaranya, produk ini dilengkapi dengan adanya sensor gerak untuk dapat mendeteksi pergerakan orang yang keluar masuk serta dilengkapi juga dengan sensor suhu yang disambungkan dengan handphone.
Downloads
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2021 Nanang Teguh Wijaya, Dira Ernawati
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.