Analisis Hubungan Antara Motivasi Kerja, Pengalaman Kerja dan Hasil Produksi dengan Produktifitas Kerja Karyawan di CV . Tiara Prima

Authors

  • Angga Marta Arisandy Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Jawa Timur
  • Budi Santoso Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Jawa Timur

DOI:

https://doi.org/10.33005/juminten.v1i3.77

Keywords:

Produktivitas Kerja, Analisis Regresi Linier Berganda

Abstract

Produktivitas kerja karyawan pada sebuah perusahaan merupakan masalah yang selalu hangat dan tidak ada habis-habisnya untuk dibahas. Permasalahan yang terkait dalam produktifitas juga merupakan isu strategis bagi perusahaan yang memprogram masalah sumber daya manusia .CV. XXZ konveksinya berdiri sejak tahun 2009, aktif dalam bidang jasa jahit menjahit untuk pembuatan tas kantor , tas sekolah dan travel bag dan agenda untuk kebutuhan promotion atau souvenir dan lainya. Berkomitmen Untuk menjaga kualitas barang atau produk yang bukan hanya memuaskan konsumen tetapi melebihi dari yang di harapkan konsumen. memberikan pelayanan spesialisasi dan memuaskan . Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan antara motivasi kerja karyawan , pengalaman kerja karyawan dan hasil produksi dengan produktifitas kerja karyawan pada CV. XXZ agar dapat meningkatkan produktivitas kerja karyawan . Terdapat hubungan sangat signifikan antara Motivasi Kerja dan Pengalaman Kerja terhadap Produktivitas Kerja secara langsung dengan koefisien regresi (R) sebesar 0,643 berada pada nilai Pearson Correlation 0,60 s/d 0,79 maka dikatan besar hubungan secara simultan adalah hubungan kuat. Dan nilai koefisien determinansi (R2) sebesar 0,414 sehingga 41,4 % Produktivitas Kerja masih dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak di amati dalam penelitian ini.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2020-05-30

How to Cite

Angga Marta Arisandy, & Budi Santoso. (2020). Analisis Hubungan Antara Motivasi Kerja, Pengalaman Kerja dan Hasil Produksi dengan Produktifitas Kerja Karyawan di CV . Tiara Prima. JUMINTEN, 1(3), 70–78. https://doi.org/10.33005/juminten.v1i3.77