Analisis Pemilihan Supplier Bahan Baku Gandum dengan Metode Fuzzy Analitycal Hierarchy Process (FAHP) di PT. Balihai Brewery Indonesia

Authors

  • Rizki Novadila Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur
  • Dira Ernawati Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

DOI:

https://doi.org/10.33005/juminten.v2i6.347

Keywords:

Analytical Hierarchy Process, Fuzzy AHP, Pemilihan Supplier

Abstract

Perusahaan di bidang Food and beverages dituntut untuk terus mempertahankan kualitas produknya untuk bertahan dipasaran. Hal yang turut berkontribusi dalam menjaga kualitas produk adalah kualitas bahan baku itu sendiri. Pihak yang sangat berperan penting dalam terjaminnya kualitas bahan baku adalah supplier, pemilihan supplier yang tepat merupakan hal yang sangat krusial, tentu saja dalam prosesnya perusahaan memiliki alternatif-alternatif supplier dalam mendukung proses kelancaran bisnisnya. Perusahaan harus dapat memilih dan menilai supplier dengan tepat dan cermat agar dapat menjamin ketersediaan, kualitas, dan kuantitas dari bahan baku sesuai dengan kriteria perusahaan. PT. Balihai Brewery Indonesia adalah perusahaan yang memproduksi minuman beralkohol yang berbahan dasar utama gandum. Permasalahan yang terjadi adalah terlambatnya pengiriman bahan baku yang mengakibatkan terhambatnya proses produksi. Perusahaan mengandalkan lima supplier untuk memenuhi kebutuhan bahan baku utamanya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menentukan dan mengurutkan supplier gandum terbaik sesuai dengan kriteria perusahaan. Penelitian ini menggunakan metode Analitycal Hierarchy Process untuk mengetahui nilai bobot dan tingkat kepentingan antar kriteria serta Fuzzy AHP untuk dapat meranking supplier dan kinerja supplier. Dari hasil penelitian didapatkan 5 kriteria utama yaitu price (H), Delivery (D), service (P), Kualitas (K), dan Komitmen (C). Dari hasil perhitungan didapatkan ranking dan pembobotan supplier secara berurut adalah supplier carrol dengan nilai 0.2555, supplier avant-garde 0.2256, supplier cooper 0.1799, supplier burrestn bouston 0.1715, terakhir supplier fugl sang 0.1675.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2021-09-30

How to Cite

Rizki Novadila, & Dira Ernawati. (2021). Analisis Pemilihan Supplier Bahan Baku Gandum dengan Metode Fuzzy Analitycal Hierarchy Process (FAHP) di PT. Balihai Brewery Indonesia. JUMINTEN, 2(6), 72–83. https://doi.org/10.33005/juminten.v2i6.347